Menu

Mode Gelap
Waduh! Besok Forum Mahasiswa Hukum Bakal Gelar Aksi di Mabes Polri Desak Kades Kohod Segera Diperiksa Kawendra Bersama Gus Fawait dan BP2MI Gerak Cepat Pulangkan Pekerja Migran Asal Jember dari Arab Perempuan PKS Sambut Program Wakil Bupati Tangerang Terpilih Intan Nurul Hikmah Tertinggi di Banten, Rata-rata Lama Sekolah Tangsel Capai 11,86 Tahun Pengelolaan Sampah Berbasis Masyarakat, Pj Wali Kota Nurdin Serahkan Bentor ke Pihak Kecamatan dan Kelurahan

Kota Tangerang · 12 Apr 2023 ·

Sachrudin Hadiri Santunan Sembari Ngabuburit Di Neglasari


 Wakil Wali Kota Tangerang, Sachrudin saat memberikan Santunan Yatim Piatu di Kecamatan Neglasari. Foto: Humaskot Tangerang Perbesar

Wakil Wali Kota Tangerang, Sachrudin saat memberikan Santunan Yatim Piatu di Kecamatan Neglasari. Foto: Humaskot Tangerang

Kota Tangerang – Wakil Wali Kota Tangerang H. Sachrudin menghadiri acara Santunan Yatim dan Bazar Ramadan UMKM Kecamatan Neglasari yang diinisiasi Yayasan Silaturahmi bersama Majelis Pengajian Pelawak (MPP).

Dalam kesempatan tersebut, Sachrudin mengapresiasi komunitas yang digawangi oleh para komedian tersebut yang secara rutin menggelar rutinitas tahunan pada bulan Ramadan.

“Terima kasih untuk kepeduliannya, masyarakat juga bisa berkumpul menikmati acara sambil nunggu berbuka,” ucap Sachrudin saat meninjau acara yang berlangsung di Jl. Baru, Kelurahan Karangsari, Neglasari, Rabu (12/4).

Sachrudin menambahkan dengan digelarnya acara yang telah berlangsung sejak tanggal 11 hingga 16 April 2023 mendatang menjadi wadah baru untuk mengenalkan potensi hiburan alam buatan yang ada di Kota Tangerang khususnya di wilayah Kecamatan Neglasari dengan hadirnya sungai yang telah dinormalisasi.

“Sore – sore sekarang bisa main perahu di sungai, karena sungainya sudah bersih, makanya harus dijaga terus kebersihannya,” ungkap Wakil.

Kegiatan ini, lanjut Wakil, tak hanya menjadi ladang pahala atas kegiatan berbagi di Ramadan, namun juga menjadi sarana bagi pelaku UMKM untuk menjajakan produk yang dibuat.

“Berkahnya dapet, masyarakat bisa belanja dan UMKM bisa dapet untung,” tukasnya. [red]

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 4 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Apel Terakhir, Dr. Nurdin: Terima Kasih atas Kolaborasi Wujudkan Pembangunan Berkelanjutan di Masa Transisi

17 Februari 2025 - 12:22

Tingkatkan Kesadaran Membayar Pajak, UPTD PPD Samsat Cikokol Data Kendaraan di Kantong Parkir Puspemkot Tangerang

14 Februari 2025 - 22:00

Sambut Malam Nisfu Syaban, Pj Wali Kota Nurdin Silaturahmi dan Berbagi Bersama Anak Yatim

13 Februari 2025 - 21:13

Harapan Wakil Ketua DPRD Kota Tangerang Arief Wibowo Jelang HUT Kota Tangerang Ke-32

13 Februari 2025 - 08:56

Anggota DPRD Kota Tangerang Hafidz Firdaus Sebut Masih Ada Beberapa Titik Banjir di Batuceper

13 Februari 2025 - 08:48

Pj Wali Kota Nurdin Minta Maksimalkan Progres Pengadaan Guna Optimalkan Target Pembangunan dan Pelayanan Publik

12 Februari 2025 - 23:10

Trending di Kota Tangerang