Menu

Mode Gelap
Waduh! Besok Forum Mahasiswa Hukum Bakal Gelar Aksi di Mabes Polri Desak Kades Kohod Segera Diperiksa Kawendra Bersama Gus Fawait dan BP2MI Gerak Cepat Pulangkan Pekerja Migran Asal Jember dari Arab Perempuan PKS Sambut Program Wakil Bupati Tangerang Terpilih Intan Nurul Hikmah Tertinggi di Banten, Rata-rata Lama Sekolah Tangsel Capai 11,86 Tahun Pengelolaan Sampah Berbasis Masyarakat, Pj Wali Kota Nurdin Serahkan Bentor ke Pihak Kecamatan dan Kelurahan

Kota Tangerang · 3 Mar 2023 ·

Kemendagri Beri Penghargaan Kepada Kota Tangerang Pada HUT ke 73 Satpol PP dan ke 61 Satlinmas


 Kemendagri Beri Penghargaan Kepada Kota Tangerang Pada HUT ke 73 Satpol PP dan ke 61 Satlinmas Perbesar

Makasar – Wali Kota Tangerang H. Arief R. Wismansyah menerima penghargaan Karya Bhakti Peduli Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) dari Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia (Kemendagri).

Penghargaan tersebut diberikan langsung oleh Wakil Menteri (Wamen) Dalam Negeri John Wempi Wetipo dalam acara Apel Gelar Pasukan HUT ke 73 Satpol PP dan ke 61 Satlinmas di Lapangan Karebosi, Makasar, Jumat (03/03).

Arief menyampaikan apresiasinya kepada Satpol PP kota Tangerang atas peran aktifnya dalam menjaga lingkungan yang tertib dan ramah.

“Terima kasih banyak untuk Pol PP Kota Tangerang yang terus berdedikasi. Mudah-mudahan penghargaan ini bisa menjadi motivasi untuk memberikan yang terbaik untuk kota Tangerang, ” Ujar Arief seusai acara penganugerahan.

Arief juga berharap Pol PP ke depan bisa terus menjaga profesionalitasnya di tengah tantangan perkotaan yang semakin komplek.

“Dalam mewujudkan kota Tangerang yang nyaman dan aman untuk semua diperlukan aparat Pol PP yang profesional yang tidak hanya tegas namun juga ramah, ” Harap Arief.

“Terlebih di tengah kompleksitas persoalan kota, dimana investasi harus ditingkatkan namun juga harus juga memperhatikan aturan, ” Imbuhnya.

Sementara itu, Wamendagri dalam arahannya menegaskan bahwa POL PP harus bisa berperan dalam menjawab tantangan jaman terlebih di tengah resesi global. Pemerintah Daerah melalui POL PP harus bisa menciptakan situasi/kondisi yang Aman, Tenteram, Tertib dan Teratur yang diharapkan akan meningkatkan daya tarik dan kemudahan berusaha bagi investor dan pengusaha lokal untuk mendukung pertumbuhan ekonomi di daerah.

“Pol PP harus perkuat profesionalitas dan mempertahankan sikap humanis,” Tegasnya. [red]

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 38 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Apel Terakhir, Dr. Nurdin: Terima Kasih atas Kolaborasi Wujudkan Pembangunan Berkelanjutan di Masa Transisi

17 Februari 2025 - 12:22

Tingkatkan Kesadaran Membayar Pajak, UPTD PPD Samsat Cikokol Data Kendaraan di Kantong Parkir Puspemkot Tangerang

14 Februari 2025 - 22:00

Sambut Malam Nisfu Syaban, Pj Wali Kota Nurdin Silaturahmi dan Berbagi Bersama Anak Yatim

13 Februari 2025 - 21:13

Harapan Wakil Ketua DPRD Kota Tangerang Arief Wibowo Jelang HUT Kota Tangerang Ke-32

13 Februari 2025 - 08:56

Anggota DPRD Kota Tangerang Hafidz Firdaus Sebut Masih Ada Beberapa Titik Banjir di Batuceper

13 Februari 2025 - 08:48

Pj Wali Kota Nurdin Minta Maksimalkan Progres Pengadaan Guna Optimalkan Target Pembangunan dan Pelayanan Publik

12 Februari 2025 - 23:10

Trending di Kota Tangerang