Menu

Mode Gelap
Banjir Tangerang Raya, Gubernur Banten Andra Soni: Prioritas Utama Penanganan Korban Terdampak Banjir Waduh! Besok Forum Mahasiswa Hukum Bakal Gelar Aksi di Mabes Polri Desak Kades Kohod Segera Diperiksa Kawendra Bersama Gus Fawait dan BP2MI Gerak Cepat Pulangkan Pekerja Migran Asal Jember dari Arab Perempuan PKS Sambut Program Wakil Bupati Tangerang Terpilih Intan Nurul Hikmah Tertinggi di Banten, Rata-rata Lama Sekolah Tangsel Capai 11,86 Tahun

Nasional · 2 Apr 2023 ·

Presiden Jokowi: Elektabilitas Pak Prabowo Naik Bukan Karena Saya, Karena Pak Prabowo dan Gerindra


 Presiden Joko Widodo saat Konferensi Pers usai mengikuti kegiatan silaturahmi Ramadhan di Kantor DPP PAN Jl. Warung Buncit Raya, Kalibata, Pancoran, Jakarta Selatan, Ahad (2/4/2023). Foto: istimewa Perbesar

Presiden Joko Widodo saat Konferensi Pers usai mengikuti kegiatan silaturahmi Ramadhan di Kantor DPP PAN Jl. Warung Buncit Raya, Kalibata, Pancoran, Jakarta Selatan, Ahad (2/4/2023). Foto: istimewa

DKI Jakarta – Seiring meningkatnya tingkat elektabilitas Ketua Umum DPP Partai Gerindra, Prabowo Subianto  yang dirilis oleh sejumlah lembaga survei hal tersebut mendapatkan tanggapan dari Presiden Republik Indonesia Joko Widodo.

Presiden Jokowi sampaikan hal tersebut saat disinggung oleh Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan, terkait elektabilitas Prabowo Subianto sebagai bakal calon presiden meningkat usai menemani Presiden memantau panen raya padi di Jawa Tengah beberapa waktu lalu.

“Ini tadi disinggung mengenai Pak Prabowo yang naik elektabilitasnya, saya pikir-pikir, naiknya elektabilitas beliau bukan karena saya, ndak. Ya karena beliau sendiri dan Gerindra,” terang Jokowi saat hadir di acara silaturahmi Ramadhan di Kantor DPP PAN Jl. Warung Buncit Raya, Kalibata, Pancoran, Jakarta Selatan, Ahad (2/4/2023).

Jokowi menegaskan kembali bahwa kenaikan elektabilitas Prabowo Subianto adalah hasil kerja keras Partai Gerindra dan kerja nyata Prabowo Subianto sebagai Menteri Pertahanan, bukan karena seringnya mendampingi dirinya dalam setiap kunjungan.

“Meskipun sebenarnya efeknya nggak ada. Ya karena beliau-beliau sendirilah kenapa elektabilitasnya naik,” tambahnya.

Bahkan Jokowi tidak sungkan langsung menyinggung Zulkifli Hasan yang minta diajak mendampingi dalam setiap kunjungan.

“Saya hanya berpikir ini jangan-jangan Pak Zul ini minta diajak. Udah, pekan besok nanti tiga kali dengan saya sudah, bukan pekan besok, bulan besok,” ujar Jokowi.

Bahkan Jokowi menegaskan bahwa siapapun yang diajak mendampinginya, atas dasar permintaan para menterinya sendiri.

“Sebetulnya urusan yang sering saya lakukan itu kan ke pasar. Memang cocoknya dengan pak zulkifli. Tapi nggak tahu yang sering minta diajak itu Pak Prabowo,” ujarnya.

Walapun menurut Jokowi bahwa tidak ada efek elektabilitas saat mendampinginya dalam setiap. Kunjungan ke wilayah.

“Tapi kalau Pak Zul diajak ya yang lain mesti diajak juga. Meskipun sebenarnya efeknya nggak ada,” Pungkasnya. [red]

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 22 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Serius Atasi Banjir, Menteri ATR/BPN Minta Tangerang Raya Segera Revisi RTRW

21 Maret 2025 - 21:58

Inilah 29 PSN Baru Era Prabowo, Proyek Apa Saja di Provinsi Banten?

10 Maret 2025 - 12:02

Tinjau Banjir Bekasi, Presiden Prabowo Buka Puasa Bersama Dirumah Warga

8 Maret 2025 - 20:49

PAC Gerindra Sepatan Turut Sukseskan Program Makan Siang Gratis DPD Gerindra Banten

27 Februari 2025 - 14:55

Komisi III DPRD Banten Optimis PAD Banten Akan Naik Signifikan Dibawah Kepemimpinan Andra Soni

26 Februari 2025 - 13:47

Sosialisasi Empat Pilar MPR RI di Tangsel, Habib Idrus Salim Aljufri: Dorong Penguatan Nilai Kebangsaan

22 Februari 2025 - 20:37

Trending di Kota Tangerang Selatan