Tangerang – Ketua Harian DPP Partai Gerindra sekaligus Wakil Ketua DPR RI, Prof. Dr. Sufmi Dasco Ahmad hadir dalam kegiatan Buka Puasa Kader sekaligus Konsolidasi Pengurus Partai Gerindra se-Tangerang Raya di Tangerang Banten, Minggu, (26/03/2023).
Dalam kesempatan tersebut, Dasco mengajak dan menyemangati seluruh jajaran pengurus Partai Gerindra se-Tangerang Raya untuk bergerak dan berjuang bersama-sama secara militan demi untuk mewujudkan Prabowo Subianto sebagai Presiden Republik Indonesia dan Partai Gerindra Menang di Pemilu 2024 mendatang.
“Saya minta seluruh kader dan pengurus untuk bergerak penuh semangat menangkan Pak Prabowo Sebagai Presiden dan Gerindra Menang Pemilu 2024,” Tegasnya.
Dasco juga berharap melalui konsolidasi kader dan pengurus tersebut dapat memupuk silaturahmi dan kekompakan dalam pengabdian terhadap Partai Gerindra.
“Semoga kita semua diberi kekuatan untuk menjaga kesolidan berjuang bersama Partai Gerindra, kokohkan barisan kita menangkan Pak Prabowo Sebagai Presiden,” Tukasnya.
Acara Konsolidasi tersebut juga dihadiri oleh Ketua DPD Partai Provinsi Banten, Desmond Junaidi Mahesa, Ketua OKK DPP Partai Gerindra Prasetyo Hadi, Anggota DPR RI Banten III Martina Soelistio, Sekretaris DPD Gerindra Banten sekaligus Ketua DPRD Provinsi Banten Andra Soni, Ketua DPC Tangerang Selatan Li Claudia Chandra, Ketua DPC Gerindra Kab. Tangerang Astayudin dan Ketua DPC Gerindra Kota Tangerang diwakili oleh Turidi Susanto. [M. Rendi Saputra/Bule]