Menu

Mode Gelap
Waduh! Besok Forum Mahasiswa Hukum Bakal Gelar Aksi di Mabes Polri Desak Kades Kohod Segera Diperiksa Kawendra Bersama Gus Fawait dan BP2MI Gerak Cepat Pulangkan Pekerja Migran Asal Jember dari Arab Perempuan PKS Sambut Program Wakil Bupati Tangerang Terpilih Intan Nurul Hikmah Tertinggi di Banten, Rata-rata Lama Sekolah Tangsel Capai 11,86 Tahun Pengelolaan Sampah Berbasis Masyarakat, Pj Wali Kota Nurdin Serahkan Bentor ke Pihak Kecamatan dan Kelurahan

Banten · 5 Mei 2023 ·

Serahkan Berkas Pencalonan DPR RI, Sanusi Dikawal Trah Kesultanan Baten


 Bakal Calon Anggota DPR RI Dapil Banten III dari Partai Golkar, Sanusi. S.Si. Foto: istimewa Perbesar

Bakal Calon Anggota DPR RI Dapil Banten III dari Partai Golkar, Sanusi. S.Si. Foto: istimewa

Jakarta – Bakal Calon Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) Daerah Pemilihan Banten III, Kota Tangerang, Kabupaten Tangerang dan Kota Tangerang Selatan, Sanusi resmi menyerahkan berkas pendaftaran dirinya maju ke senayan, Jumat (05/05/2023).

Dalam penyerahan berkas tersebut, Sanusi yang maju melalui kendaraan Partai Golkar, didampingi dan dikawal langsung para Trah Kesultanan Banten, diantaranya, Tubagus Ali Brata, Tubagus Saptani, dan Tubagus Dani. “Kami sengaja mendampingi Beliau (Sanusi, red) karena ada kedekatan beliau dengan keluarga kesultanan,” kata Tubagus Saptani.

Menurut Saptani, sejak proses pencalonan Sanusi menuju senayan, pihaknya dan keluarga besar trah kesultanan yang ada di Tangerang Raya kerap melakukan pembicaraan sampai pada titik temu memberikan dukungan sepenuhnya terhadap pencalonan Sanusi ke DPR RI. “Kami sering diskusi dan sudah sepakat mendukung Sanusi,” tegas Saptani.

Sekedar informasi, sejak tanggal 1-14 Mei 2023, Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah membuka proses pendaftaran Calon Aggota Legilatif mulai dari tingkat DPR RI, DPRD Provinsi, hingga DPRD Kabupaten/Kota. Untuk itu, di masa proses pendaftaran berbagai berkas yang dibutuhkan untuk pendaftaran diserahkan ke Pengurus Partai di masing-masing tingkatan.

“Karena saya maju di DPR RI, maka berkas diserahkan ke DPP (Dewan Pimpinan Pusat) Partai Golkar. Alhamdulillah dari 9 persyaratan utama, seluruh berkas sudah lengkap. Semoga prosesnya lancar dan tidak ada kendala,” harap Sanusi yang datang langsung ke Ruang Sekretariat Pemenangan Pemilu (PP) Partai Golkar Jawa 1, untuk Wilayah Jawa Barat dan Banten.

Wakil Sekretaris Jenderal PP Jawa I, Andika Hazrumy membenarkan pengusulan Sanusi untuk maju ke DPR RI melalui kendaraan besutan Airlangga Hartarto itu. Menurut Andika, Sanusi merupakan kader Partai Golkar di Kota Tangerang yang potensial dan memiliki kemampuan cukup untuk maju ke DPR RI.

“Sanusi juga merupakan salah satu pengurus di salah satu Badan di DPP Partai Golkar. Ia kini menjabat sebagai Wakil Direktur di Badan Saksi Nasional Partai Golkar. Rasanya tidak salah jika diusulkan maju ke Senayan,” singkat Andika Hazrumy. [red]

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 42 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Ratusan Bonsai Meriahkan Rangkaian HUT Kota, Dr. Nurdin: Bonsai Bukan Sekadar Seni, Tapi Juga Peluang Ekonomi

18 Februari 2025 - 21:52

Kadesnya Ditetapkan Sebagai Tersangka Kasus SHGB di Area Pagar Laut, Warga Kohod: Alhamdulillah

18 Februari 2025 - 19:49

Apel Terakhir, Dr. Nurdin: Terima Kasih atas Kolaborasi Wujudkan Pembangunan Berkelanjutan di Masa Transisi

17 Februari 2025 - 12:22

Andra Soni: Antusias Mengikuti Retreat, Lebih Antusias Mengikuti Pelantikan

16 Februari 2025 - 23:11

Cek Kesehatan Jelang Pelantikan, Andra Soni: Bismillah Mudah-mudahan Dilancarkan

16 Februari 2025 - 18:57

Ratusan Masyarakat ‘Duduki’ Kantor DPD Gerindra Banten Saat Menikmati Makan Siang Gratis 

16 Februari 2025 - 15:54

Trending di Banten