Menu

Mode Gelap
Banjir Tangerang Raya, Gubernur Banten Andra Soni: Prioritas Utama Penanganan Korban Terdampak Banjir Waduh! Besok Forum Mahasiswa Hukum Bakal Gelar Aksi di Mabes Polri Desak Kades Kohod Segera Diperiksa Kawendra Bersama Gus Fawait dan BP2MI Gerak Cepat Pulangkan Pekerja Migran Asal Jember dari Arab Perempuan PKS Sambut Program Wakil Bupati Tangerang Terpilih Intan Nurul Hikmah Tertinggi di Banten, Rata-rata Lama Sekolah Tangsel Capai 11,86 Tahun

Kota Tangerang Selatan · 6 Des 2022 ·

Pilar Saga : 16 Sub Sektor Ekonomi Kreatif Ada Di Kota Tangsel


 Pilar Saga : 16 Sub Sektor Ekonomi Kreatif Ada Di Kota Tangsel Perbesar

Kota Tangsel – Pelantikan pengurus Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kota Tangerang Selatan tingkat kecamatan periode 2022-2026 mulai digelar. Tujuh kecamatan nantinya di Tangerang Selatan akan secara bergantian digelar pelantikan.

Pelantikan kepengurusan Dekranasda Tingkat Kecamatan dimulai dari Kecamatan Serpong, kemudian dilanjutkan di Kecamatan Ciputat, pada Senin (05/12).

Wakil Wali Kota Tangerang Selatan, Pilar Saga Ichsan yang hadir dalam acara tersebut menyampaikan adanya kepengurusan Dekranasda hingga tingkat kecamatan bahkan kelurahan merupakan bentuk inovasi yang tidak ditemui di daerah lain. Ini membuktikan bahwa Pemerintah Kota Tangerang Selatan menaruh perhatian serius dalam perkembangan kerajinan dan pelaku kreatif di Tangerang Selatan.

“Ada 16 sub sektor ekonomi kreatif di Indonesia yang harus dikembangkan dan ternyata 16 sub sektor ekonomi kreatif ini ada di Tangerang Selatan,” ungkap Pilar.

Mulai dari kuliner, kriya, fesyen, desain produk, seni pertunjukan, fotografi, film, animasi video, desain komunikasi visual, arsitektur dan desain interior, periklanan, musik.

“Belum lagi seni rupa, penerbitan, bahkan aplikasi dan pengembangan game itu termasuk sub sektor ekonomi kreatif,” jelasnya.

Untuk itu, peran kepengurusan Dekranasda hingga tingkat kecamatan harus dimaksimalkan, hal ini untuk mengakomodir ekonomi kreatif tersebut yang tumbuh di Tangerang Selatan.

“Jadi nanti kita bersama menyaring, siapa-siapa saja pelaku ekonomi kreatif di wilayah masing-masing. Itulah kenapa kepengurusan nya dibentuk hingga kelurahan. Karena potensinya memang ada sampai kelurahan, inilah hidden gems,” pungkasnya.

Sementara itu, Ketua Dekranasda Kota Tangerang Selatan, Truetami Ajeng Pilar Saga Ichsan mengatakan bahwa pelantikan kepengurusan Dekranasda Kota Tangerang Selatan akan digelar di tujuh kecamatan.

Dijelaskan lebih lanjut olehnya, kepengurusan ini terdiri dari orang-orang yang berkompeten di bidang kerajinan dan ekonomi kreatif.

“Sehingga nantinya terbangun komunikasi dari tingkat wilayah untuk membahas program-program yang tepat sasaran dalam rangka mengembangkan pelaku-pelaku kerajinan dan ekonomi kreatif,” jelasnya.

Ia meyakini dalam mempromosikan kerajinan-kerajinan yang ada di Tangerang Selatan, tentu tidak bisa mengandalkan Dekranasda di tingkat kota saja atau hanya komunitas-komunitas tertentu saja.

“Untuk itu kita harus lebih intens secara bersama dalam mengembangkan dan mempromosikan kerajinan di Tangsel,” tutupnya.

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 54 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Ingin Dekatkan Pelayanan KB, Tinawati Andra Soni Blusukan di Pasar Ciputat Tangsel

26 Februari 2025 - 21:55

Sosialisasi Empat Pilar MPR RI di Tangsel, Habib Idrus Salim Aljufri: Dorong Penguatan Nilai Kebangsaan

22 Februari 2025 - 20:37

Forum Mahasiswa Berdampak Gelar Diskusi Panel “Indonesia Emas 2045: Kualitas Demografi yang Terus Menghantui”

12 Februari 2025 - 23:05

Wali Kota Benyamin Resmikan Masjid Agung Discovery Residences, Siap Jadi Pusat Pembinaan Generasi Islami

3 Februari 2025 - 11:17

APBD Tangsel 2024 Sukses Direalisasikan, Benyamin: Siapkan Strategi Lebih Optimal di 2025

23 Januari 2025 - 09:19

Inovatif, Wali Kota Benyamin Davnie Siapkan Kebijakan BPHTB dan PBG Rp0 untuk Masyarakat Berpenghasilan Rendah

21 Januari 2025 - 20:17

Trending di Kota Tangerang Selatan