Menu

Mode Gelap
Hari TBC Se-Dunia, Dinkes Kota Tangerang Salurkan Bantuan Kesehatan PMT TBC Banjir Tangerang Raya, Gubernur Banten Andra Soni: Prioritas Utama Penanganan Korban Terdampak Banjir Waduh! Besok Forum Mahasiswa Hukum Bakal Gelar Aksi di Mabes Polri Desak Kades Kohod Segera Diperiksa Kawendra Bersama Gus Fawait dan BP2MI Gerak Cepat Pulangkan Pekerja Migran Asal Jember dari Arab Perempuan PKS Sambut Program Wakil Bupati Tangerang Terpilih Intan Nurul Hikmah

Kota Tangerang · 4 Jun 2024 ·

Dinkes Kota Tangerang Siapkan Posko dan Nakes pada POPDA XI Banten


 Dinkes Kota Tangerang siapkan Posko dan Nakes di POPDA XI Banten. Foto: ist Perbesar

Dinkes Kota Tangerang siapkan Posko dan Nakes di POPDA XI Banten. Foto: ist

Kota Tangerang – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Tangerang siapkan posko kesehatan di setiap venue pelaksanaan Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) XI Provinsi Banten 2024. Hal ini tentunya bersamaan dengan Kota Tangerang sebagai tuan rumah pelaksanaan kejuaraan tingkat Provinsi Banten tersebut.

Pelaksana Harian (Plh) Kepala Dinkes Kota Tangerang Mugiya Wardhany menyampaikan kesiapannya dalam mendukung POPDA XI Banten di Kota Tangerang. Tentunya dengan menyiapkan posko kesehatan, tenaga kesehatan, serta mobil ambulans.

“Kami menyiapkan dua ambulans 119 dan satu ambulans yang dilengkapi ventilator. Dilengkapi tiga dokter dan petugas kesehatan, serta posko kesehatan pada saat pembukaan POPDA pada 8 Juni 2024 mendatang,” tuturnya, saat dihubungi Senin (3/6/2024).

Mugi pun menambahkan, selama pelaksanaan POPDA XI Banten menerjunkan 26 dokter, 39 perawat, tujuh ambulans milik Dinkes Kota Tangerang, satu ambulans RSUD Kota Tangerang, dan satu ambulans RSUD Benda yang semuanya disertai petugas.

Sedangkan untuk rumah sakit rujukan akan dipilih sesuai dengan rumah sakit yang sudah bekerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan Kota Tangerang.

“Namun bagi atlet dari luar Kota Tangerang akan dikoordinasikan dengan asal atlet tersebut untuk pembiayaan rumah sakit. Meskipun pengobatannya tetap dilakukan di rumah sakit di Kota Tangerang,” imbuh Mugi.

Apabila terdapat cabang olahraga (cabor) yang lokasinya tidak tersedia ambulans, dapat menghubungi call center 112 apabila diperlukan. Tetapi penambahan atau pengurangan nakes akan disesuaikan dengan kebutuhan Dinkes Kota Tangerang di puskesmas dan rujukan. [red]

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 618 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Sachrudin: LKPD Bukan Hanya Formalitas, Tapi Cerminan Kinerja Pemkot dalam Pengelolaan Anggaran

27 Maret 2025 - 17:15

Jelang Lebaran, 2.423 Warga Terima Bantuan Sosial Uang dari Pemkot Tangerang 

27 Maret 2025 - 10:56

Keren! Samsat Cikokol Satu-satunya UPTD PPD yang Realisasikan Target Pajak Alat Berat (PAB)

25 Maret 2025 - 22:48

Ini Pesan Kapolres Usai Pimpin Upacara Sertijab Kasat Samapta, Kasi Humas, Kapolsek Ciledug dan Pinang

25 Maret 2025 - 16:19

Inilah Daftar UPT Puskesmas yang Tetap Beroperasi Saat Libur Lebaran

25 Maret 2025 - 13:36

Tenggelamnya Tangerang Raya 2030?, Aktivis: Kembalikan Zona Hijau, Normalisasi Sungai dan Revitalisasi Situ

25 Maret 2025 - 12:24

Trending di Banten