Menu

Mode Gelap
Hari TBC Se-Dunia, Dinkes Kota Tangerang Salurkan Bantuan Kesehatan PMT TBC Banjir Tangerang Raya, Gubernur Banten Andra Soni: Prioritas Utama Penanganan Korban Terdampak Banjir Waduh! Besok Forum Mahasiswa Hukum Bakal Gelar Aksi di Mabes Polri Desak Kades Kohod Segera Diperiksa Kawendra Bersama Gus Fawait dan BP2MI Gerak Cepat Pulangkan Pekerja Migran Asal Jember dari Arab Perempuan PKS Sambut Program Wakil Bupati Tangerang Terpilih Intan Nurul Hikmah

Banten · 30 Agu 2024 ·

Pj Bupati Lebak Serahkan Bantuan Kepada Keluarga Korban Rumah Terbakar dan RTLH


 Pj. Bupati Lebak Gunawan Rusminto didampingi para Kepala OPD terkait dan Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Pemprov Banten saat meninjau lokasi serta memberikan bantuan kepada rumah warga yang mengalami musibah rumah kebakaran berlokasi di Desa Kalang Anyar. Foto: Ist Perbesar

Pj. Bupati Lebak Gunawan Rusminto didampingi para Kepala OPD terkait dan Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Pemprov Banten saat meninjau lokasi serta memberikan bantuan kepada rumah warga yang mengalami musibah rumah kebakaran berlokasi di Desa Kalang Anyar. Foto: Ist

Kabupaten Lebak – Pj. Bupati Lebak Gunawan Rusminto didampingi para Kepala OPD terkait dan Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Pemprov Banten meninjau lokasi serta memberikan bantuan kepada rumah warga yang mengalami musibah rumah kebakaran berlokasi di Desa Kalang Anyar, Kecamatan Kalanganyar dan rumah warga yang menempati rumah tidak layak huni di Cikulur, Jum’at (30/8/2024).

Bantuan yang diberikan berupa logistik dan uang tunai untuk perbaikan rumah yang diserahkan langsung oleh Pj. Bupati Lebak kepada keluarga korban rumah kebakaran dan keluarga rumah tidak layak huni.

Gunawan yang merupakan Kepala Biro PemotdaKesra Provinsi Banten juga sebagai Ketua Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Baznas Provinsi Banten tersebut menjelaskan bahwa bantuan yang diberikan merupakan kolaborasi dan elaborasi antar Pemkab Lebak dengan Pemprov Banten khususnya dalam ini Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Pemprov Banten dalam rangka membantu warga yang sangat membutuhkan dan sangat menginginkan perbaikan pada sisi kehidupannya.

“Rumah yang kita kunjungi ini terjadi kebakaran, alhamdulillah kita semua dengan tim teman-teman Pemkab Lebak dengan Pemprov Banten turun bergotong royong berkolaborasi untuk membantu masyarakat yang membutuhkan,” Ungkap Gunawan.

Sementara itu Sahrudin warga yang rumahnya mengalami kebakaran menyampaikan rasa terima kasihnya kepada pemerintah Lebak dan Provinsi Banten atas bantuan yang diberikan.

“Kami sekeluarga mengucapkan terima kasih pak, kepada Pemerintah Lebak dan Provinsi Banten kami sudah dibantu, semoga kebaikan bapak-bapak semua di balas oleh Allah SWT,” Pungkas Sahrudin. [red]

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 63 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

MTQ XXII Tingkat Provinsi Banten, Andra Soni: Upaya Membumikan Al Qur’an

26 April 2025 - 22:24

DPRD Banten Dukung Gubernur Soal SPMB, Ade Awaludin: Laporkan Bila Ada Titip Menitip

26 April 2025 - 09:13

Kepala Sekolah Ditugaskan Sesuai Domisili, Andra Soni: Supaya Tidak Ada Alasan Terlambat Karena Jauh

25 April 2025 - 22:27

Soal SPMB, Gubernur Banten Andra Soni: Tidak Boleh Ada Titip Menitip

25 April 2025 - 18:58

Hari Otonomi Daerah ke-29, Gubernur Banten Andra Soni: Kunci Pemerataan Pembangunan

25 April 2025 - 11:30

Nana Supiana: Pemprov Banten Bersama 8 Kabupaten/ Kota Komitmen Dukung Suksesnya Latsitardanus XLV/ 2025

24 April 2025 - 15:27

Trending di Banten