Menu

Mode Gelap
Banjir Tangerang Raya, Gubernur Banten Andra Soni: Prioritas Utama Penanganan Korban Terdampak Banjir Waduh! Besok Forum Mahasiswa Hukum Bakal Gelar Aksi di Mabes Polri Desak Kades Kohod Segera Diperiksa Kawendra Bersama Gus Fawait dan BP2MI Gerak Cepat Pulangkan Pekerja Migran Asal Jember dari Arab Perempuan PKS Sambut Program Wakil Bupati Tangerang Terpilih Intan Nurul Hikmah Tertinggi di Banten, Rata-rata Lama Sekolah Tangsel Capai 11,86 Tahun

Kota Tangerang · 29 Jan 2025 ·

Pemkot Tangerang Siagakan 700 Petugas Lapangan, Pastikan Saluran Drainase Lancar dan Pompa Mobile Berfungsi


 Petugas Opsda Dinas PUPR Kota Tangerang saat Membersihkan Kali LEDUG di jembatan Alamanda. Foto: TangerangPos Perbesar

Petugas Opsda Dinas PUPR Kota Tangerang saat Membersihkan Kali LEDUG di jembatan Alamanda. Foto: TangerangPos

Kota Tangerang – Pemerintah Kota (Pemkot) terus menyiagakan 700-an petugas lapangan untuk mengantisipasi terjadinya genangan banjir di sejumlah lokasi.

Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Tangerang, Taufik Syahzaeni menuturkan, Pemkot Tangerang saat ini mengerahkan ratusan petugas lapangan untuk melakukan penanganan sementara di sejumlah lokasi rawan banjir.

Mulai dari menormalisasi drainase, memperbaiki turap kisdam (tanggul sementara) yang bocor, melakukan pengerukan dan penurunan muka air tandon, sampai mengoperasikan seluruh pompa air yang telah disiagakan di sejumlah lokasi rawan banjir di Kota Tangerang.

“Kami terus menyiagakan ratusan petugas lapangan untuk memastikan saluran air bisa berfungsi secara baik, bahkan kami juga mulai melakukan pembuatan sodetan, penguatan tanggul sementara, bahkan pembersihan gulma di embung atau saluran yang bisa menyumbat air bila hujan deras turun lagi,” ujar Taufik, Rabu (29/1/25).

Tidak hanya itu, Pemkot Tangerang juga memastikan alat infrastruktur pengendali banjir dapat dioperasikan secara maksimal. Salah satunya, Pemkot Tangerang telah memastikan terdapat 294 pompa air yang siap operasikan untuk mengantisipasi terjadinya genangan banjir dalam beberapa waktu mendatang.

Selain itu pompa pompa mobile juga siap didistribusikan bila ada masyarakat yang membutuhkan tentunya dengan tetap melihat kondisi lapangan seperti tersedianya saluran outlet dan air tidak berbalik kembali pada saat operasional pompa.

“Tidak hanya memastikan kesiapan pompa, kami juga terus melakukan pengecekan pintu air secara terus menerus sampai pembukaan pintu air bila diperlukan untuk memastikan tidak ada luapan air yang bisa berdampak banjir, seperti yang tadi malam di lakukan di Pintu Air Kali Ledug,” pungkasnya.

Selain itu, Pemkot Tangerang juga terus melakukan monitoring lapangan secara intensif, khususnya menyisir beberapa lokasi rawan banjir, seperti di Periuk, Neglasari, sampai Benda yang masih dalam proses pemantauan lebih lanjut guna memastikan aliran air bisa lancar ke arah hilir.[red]

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 60 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Bahas Rancangan Awal RPJMD dan RKPD Tahun 2026, Banksasuci Usulkan 1 Kelurahan 1 TPS3R

20 Maret 2025 - 16:11

Perkuat Kepedulian Sosial, Wali Kota Sachrudin: Ayo Bayar Zakat!

19 Maret 2025 - 12:31

Satpol PP Kota Tangerang Tindak Tegas Pelanggar Surat Edaran Wali Kota Tangerang

16 Maret 2025 - 23:19

Marak Tampilan Live Musik Dibulan Suci, Ada Apa Dengan Kota Akhlaqul Karimah?

16 Maret 2025 - 12:59

Bangga, Maryono Satu-satunya Wakil Wali Kota Se-Indonesia dari IKAPTK

15 Maret 2025 - 23:06

Silaturahmi Bersama Komunitas Otomotif, Sachrudin Santuni 1000 Anak Yatim

15 Maret 2025 - 20:57

Trending di Kota Tangerang