Menu

Mode Gelap
Hari TBC Se-Dunia, Dinkes Kota Tangerang Salurkan Bantuan Kesehatan PMT TBC Banjir Tangerang Raya, Gubernur Banten Andra Soni: Prioritas Utama Penanganan Korban Terdampak Banjir Waduh! Besok Forum Mahasiswa Hukum Bakal Gelar Aksi di Mabes Polri Desak Kades Kohod Segera Diperiksa Kawendra Bersama Gus Fawait dan BP2MI Gerak Cepat Pulangkan Pekerja Migran Asal Jember dari Arab Perempuan PKS Sambut Program Wakil Bupati Tangerang Terpilih Intan Nurul Hikmah

Kota Tangerang · 15 Apr 2025 ·

Pemkot Tangerang Perkuat Kerjasama dengan 34 RS Swasta Untuk Permudah Akses Layanan Kesehatan


 Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang melalui Dinas Kesehatan menginisiasi langkah strategis dengan memperkuat kerja sama di sektor kesehatan. Foto: ist Perbesar

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang melalui Dinas Kesehatan menginisiasi langkah strategis dengan memperkuat kerja sama di sektor kesehatan. Foto: ist

Kota Tangerang – Dalam rangka pelaksanaan Program 100 Hari Kerja Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangerang, H. Sachrudin dan H. Maryono Hasan, Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang melalui Dinas Kesehatan menginisiasi langkah strategis dengan memperkuat kerja sama di sektor kesehatan.

Dalam Pertemuan yang melibatkan Kementerian Agama Kota Tangerang, serta 34 Rumah Sakit Swasta se-Kota Tangerang, memfokuskan pada kerja sama pelayanan rujukan balita stunting dan pemeriksaan kesehatan calon pengantin sejak dini. Sehingga diharapakan semakin mempermudah aksesibilitas masyarakat terhadap layanan kesehatan.

Dalam sambutannya, Wali Kota Tangerang, H. Sachrudin, menegaskan komitmen penuh Pemkot dalam menangani masalah stunting secara serius dan terstruktur, termasuk dengan memastikan kesiapan kesehatan pasangan calon pengantin.

“Kesehatan balita dan calon pengantin, merupakan prioritas utama dalam menciptakan generasi Kota Tangerang yang sehat dan berkualitas,” ujar wali kota.

Langkah ini menjadi bagian dari upaya percepatan pembangunan di bidang kesehatan yang sejalan dengan visi, misi, dan program prioritas 100 Hari Kerja Pemkot Tangerang.

“Tentunya, bukan hanya sektor kesehatan yang kami percepat. Pembangunan di sektor lain seperti ekonomi, pendidikan, infrastruktur, dan sosial kemasyarakatan juga terus kami dorong,” tambahnya.

Wali Kota Tangerang, juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang terlibat dan menekankan pentingnya kolaborasi lintas sektor untuk keberhasilan program ini.

“Kami berharap kerja sama ini dapat berjalan efektif dan memberikan dampak nyata bagi masyarakat, terutama dalam menurunkan angka stunting serta meningkatkan derajat kesehatan ibu dan anak di Kota Tangerang,” tutupnya.[red]

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 41 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Tumpukan Sampah Dekat Puskesmas Neglasari Berjatuhan Ke Kali, Camat Neglasari: Kami Segera Tindaklanjuti

23 April 2025 - 17:30

Dinas PUPR Kota Tangerang Perbaiki Jalan Rasuna Said Kecamatan Pinang

23 April 2025 - 11:59

Hasil Autopsi Jasad Pria Tanpa Identitas Didalam Karung di Jalan Daan Mogot, Diduga Dibunuh

23 April 2025 - 09:22

Inilah Daftar Kandidat Dirum Perumda Tirta Benteng Kota Tangerang

21 April 2025 - 16:20

Jaga Kebersihan Kota, Sachrudin: Dinas Harus Pro Aktif, Jangan Nunggu Perintah

21 April 2025 - 15:44

Dinas PUPR Kota Tangerang: Pembangunan Jalan Baru Tembusan Bayur Cadas-Sangego Selesai Tahun 2025

21 April 2025 - 08:06

Trending di Kota Tangerang