Menu

Mode Gelap
Hari TBC Se-Dunia, Dinkes Kota Tangerang Salurkan Bantuan Kesehatan PMT TBC Banjir Tangerang Raya, Gubernur Banten Andra Soni: Prioritas Utama Penanganan Korban Terdampak Banjir Waduh! Besok Forum Mahasiswa Hukum Bakal Gelar Aksi di Mabes Polri Desak Kades Kohod Segera Diperiksa Kawendra Bersama Gus Fawait dan BP2MI Gerak Cepat Pulangkan Pekerja Migran Asal Jember dari Arab Perempuan PKS Sambut Program Wakil Bupati Tangerang Terpilih Intan Nurul Hikmah

Kota Tangerang · 3 Okt 2023 ·

Cerobong Industri Keluarkan Asap, PT. CRC: Kami Sudah Tidak Pakai Batubara


 Asap yang keluar dari cerobong menurut Pengakuan Pihak CRC Merupakan Steam kelebihan dari steam generator. Foto: TangerangPos Perbesar

Asap yang keluar dari cerobong menurut Pengakuan Pihak CRC Merupakan Steam kelebihan dari steam generator. Foto: TangerangPos

Kota Tangerang – Perusahaan yang bergerak di bidang OleoChemical yang berlokasi di Jl. Imam Bonjol Rt 001/004 Kelurahan Bojong Jaya Kecamatan Karawaci Kota Tangerang, terpantau mengeluarkan asap dari salahsatu cerobong industri tersebut.

Berdasarkan pantauan dilapangan hasil dokumentasi TangerangPos bahwa asap keluar pada hari Senin, (02/10/2023) sekitar Pukul 17.00 WIB.

Untuk mendapatkan informasi yang utuh, TangerangPos berhasil menghubungi Pihak PT. Cisadane Raya Chemicals untuk meminta konfirmasi perihal asap yang keluar dari cerobong tersebut.

“Itu buangan safety valve steam FA lurgi, Steam kelebihan dari steam generator,” Ujar HRD PT. Cisadane Raya Chemicals, Mardiah, Selasa (03/10/2023).

Mardiah menambahkan bahwa dalam produksi perusahaannya sudah tidak lagi menggunakan batubara dan telah beralih menggunakan gas.

“Unit kami sudah tidak pakai Batu Bara,” Tegasnya.

Sebelumnya, pada pertengahan Agustus lalu Dinas Lingkungan Hidup Kota Tangerang, Banten menerjunkan sembilan tim untuk melakukan pengawasan terhadap 37 perusahaan yang menggunakan batu bara dalam upaya menekan polusi udara.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Tangerang Tihar Sopian dalam keterangannya di Tangerang, Kamis, (17/08/2023) lalu mengatakan pengawasan dilakukan untuk penanggulangan polusi udara secara komprehensif. Kegiatan ini juga menyasar seluruh industri yang menggunakan bahan bakar gas maupun tengah proses transisi dari batu bara ke gas.

“Kita sudah terjunkan tim dan melakukan pengawasan lapangan. Kegiatan ini dilakukan bertahap untuk memeriksa dan memastikan semuanya sudah memenuhi aturan yang sesuai,” kata Tihar.

Salah satu industri yang dipantau dan dikunjungi oleh Dinas Lingkungan Hidup Kota Tangerang saat itu adalah PT. Cisadane Raya Chemicals dimana hasil pemantauan tim lapangan, industri tersebut masih memiliki ambang batas normal dan masih dianggap aman.[red]

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 176 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Tumpukan Sampah Dekat Puskesmas Neglasari Berjatuhan Ke Kali, Camat Neglasari: Kami Segera Tindaklanjuti

23 April 2025 - 17:30

Dinas PUPR Kota Tangerang Perbaiki Jalan Rasuna Said Kecamatan Pinang

23 April 2025 - 11:59

Hasil Autopsi Jasad Pria Tanpa Identitas Didalam Karung di Jalan Daan Mogot, Diduga Dibunuh

23 April 2025 - 09:22

Inilah Daftar Kandidat Dirum Perumda Tirta Benteng Kota Tangerang

21 April 2025 - 16:20

Jaga Kebersihan Kota, Sachrudin: Dinas Harus Pro Aktif, Jangan Nunggu Perintah

21 April 2025 - 15:44

Dinas PUPR Kota Tangerang: Pembangunan Jalan Baru Tembusan Bayur Cadas-Sangego Selesai Tahun 2025

21 April 2025 - 08:06

Trending di Kota Tangerang