Menu

Mode Gelap
Kawendra Bersama Gus Fawait dan BP2MI Gerak Cepat Pulangkan Pekerja Migran Asal Jember dari Arab Perempuan PKS Sambut Program Wakil Bupati Tangerang Terpilih Intan Nurul Hikmah Tertinggi di Banten, Rata-rata Lama Sekolah Tangsel Capai 11,86 Tahun Pengelolaan Sampah Berbasis Masyarakat, Pj Wali Kota Nurdin Serahkan Bentor ke Pihak Kecamatan dan Kelurahan Dinkes Kota Tangerang Siapkan Posko dan Nakes pada POPDA XI Banten

Kota Tangerang · 8 Jan 2025 ·

Tinjau Progres RSUD PanBar, Dr. Nurdin Dorong Kesiapan SDM dan Fasilitas Pendukung


 Pj Wali Kota Tangerang Dr Nurdin didampingi Kadis Perkimta dan Kadinkes Kota Tangerang saat Meninjau Progres Pembangunan RSUD Panunggangan Barat Cibodas Kota Tangerang. Foto: ist Perbesar

Pj Wali Kota Tangerang Dr Nurdin didampingi Kadis Perkimta dan Kadinkes Kota Tangerang saat Meninjau Progres Pembangunan RSUD Panunggangan Barat Cibodas Kota Tangerang. Foto: ist

Kota Tangerang –  Terus upayakan peningkatan pembangunan fasilitas publik, Penjabat (Pj) Wali Kota Tangerang, Dr. Nurdin, meninjau progres pembangunan RSUD Panunggangan Barat bersama dengan sejumlah dinas terkait.

Dalam tinjauannya, Dr. Nurdin, menerangkan, proses pembangunan hingga perlengkapan instalasi kesehatan di fasilitas kesehatan ini sudah hampir rampung dan ditargetkan tahun 2025 bisa segera beroperasi.

“Tadi sudah di cek bersama, progresnya sudah baik dan mudah-mudahan bisa kami selesaikan segera, sehingga yang tadinya  sebagai Puskesmas ini bisa segera beroperasional ke tingkat RSUD,” jelas Dr. Nurdin.

Selain itu, lanjut Sekretaris BPSDM Kemendagri tersebut, salah satu aspek pendukung operasional RSUD ini adalah penempatan SDM kesehatan hingga manajerial yang diharapkan bisa secara optimal dalam melayani masyarakat di RSUD Panunggangan Barat ini.

“Kami (Pemkot) tengah melakukan pemetaan personel, baik Dinkes dan juga BKPSDM sehingga sambil menunggu RSUD siap, SDMnya juga sudah siap,” tegas Dr. Nurdin.

Dalam kesempatan tersebut, dirinya juga bertemu dan menerima sejumlah aspirasi warga sekitar terkait fasilitas publik di wilayah tersebut.

“Hal ini juga berkaitan ya, di wilayah ini juga akan di bangun Griya Harmoni Warga, jadi baik Posyandu, kegiatan masyarakat, taman bermain dan ruang terbuka hijau akan dibangun di wilayah ini,” jelasnya.

“Ini semua sebagai upaya menjawab kebutuhan masyarakat dalam pemanfaatan fasos fasum di wilayah sebagai pemenuhan fasilitas publik yang semakin dekat kepada masyarakat,” pungkas Dr. Nurdin.[red]

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 25 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Kisruh KNPI Kota Tangerang, Akankah Berakhir Sebelum Pelantikan Wali Kota Terpilih?

19 Januari 2025 - 05:57

Tahun 2025, Pemkot Tangerang Siapkan Anggaran 30 Miliar untuk Bangun 1.000 Rumah Tidak Layak Huni

17 Januari 2025 - 15:42

Inovasi Layanan PBG Kota Tangerang Jadi Magnet Belajar Bagi Daerah Lain 

17 Januari 2025 - 15:01

Keren, Dinkes Kota Tangerang Punya Fasilitas Uji Lab Gratis Bagi Depot Air Minum

17 Januari 2025 - 14:55

Pj Wali Kota Nurdin Kumpulkan THL yang Tidak Lolos: Pemkot Tangerang Siap Usulkan Perubahan Status PPPK

16 Januari 2025 - 19:22

Temui Pendemo, Pj Wali Kota Nurdin Tegaskan Komitmen Layani Masyarakat

16 Januari 2025 - 18:03

Trending di Kota Tangerang