Menu

Mode Gelap
Waduh! Besok Forum Mahasiswa Hukum Bakal Gelar Aksi di Mabes Polri Desak Kades Kohod Segera Diperiksa Kawendra Bersama Gus Fawait dan BP2MI Gerak Cepat Pulangkan Pekerja Migran Asal Jember dari Arab Perempuan PKS Sambut Program Wakil Bupati Tangerang Terpilih Intan Nurul Hikmah Tertinggi di Banten, Rata-rata Lama Sekolah Tangsel Capai 11,86 Tahun Pengelolaan Sampah Berbasis Masyarakat, Pj Wali Kota Nurdin Serahkan Bentor ke Pihak Kecamatan dan Kelurahan

Kota Tangerang · 11 Jan 2023 ·

Pemkot Dukung Kelancaran Pemilu, 39 ASN Ditetapkan Sebagai Sekretariat PPK Pemilu 2024


 Pemkot Dukung Kelancaran Pemilu, 39 ASN Ditetapkan Sebagai Sekretariat PPK Pemilu 2024 Perbesar

Kota Tangerang – Sebanyak 39 ASN Pemerintah Kota Tangerang terpilih menjadi sekretaris dan staf sekretariat Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Pemilu 2024 yang ditandai dengan Penetapan dan Penandatanganan Pakta Integritas yang berlangsung di Day’s Hotel & Suites hotel Kelurahan Karang Anyar, Kecamatan Neglasari, Rabu (11/1/23).

Sekretaris Daerah Kota Tangerang Herman Suwarman yang hadir dalam kegiatan tersebut menyampaikan bahwa pakta integritas menjadi komitmen sebagai Panitia Pelaksana Kecamatan (PPK) untuk dapat melaksanakan seluruh tugas, fungsi dengan penuh tanggung jawab.

“ASN yang diberikan tugas dan tanggung jawab menjadi Sekretaris dan Staf Sekretariat PPK Pemilu 2024 untuk dapat menjalankan tugas sebaik-baiknya,” ujar Herman.

Lebih lanjut Sekda menuturkan, Pakta integritas memiliki konsekuensi yang cukup tinggi, maka perlu keseriusan dan upaya ekstra dari para panitia dalam menjalankan amanah ini sesuai pakta integritas yang telah disetujui bersama.

“Suksesnya penyelenggaraan pemilu tidak hanya dari panitia yang hadir disini, akan tetapi dari seluruh unsur masyarakat termasuk pemerintah,”

“Untuk itu saya atas nama Pemkot Tangerang siap mensukseskan dan mensuport baik dari personil maupun sarana prasarana yang kami miliki demi terlaksananya Pemilu tahun 2024 mendatang,” jabar Herman.

Ketua KPU Kota Tangerang, Ahmad Syailendra mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Daerah yang sudah mendukung KPU Kota Tangerang dalam menjalankan penyelenggaraan pemilu.

“Terima kasih atas dukungan penuh kepada KPU, kami sudah diberikan gedung dan sarana – sarana pendukung lainnya,

“Saya juga mengajak teman – teman ASN untuk bisa menjaga prinsip – prinsip penyelenggaraan pemilu dan prinsip – prinsip administrasi birokrasi sebagai support system dari sekretariat PPK,” tukas Ketua KPU Kota Tangerang. [Red]

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 5 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Apel Terakhir, Dr. Nurdin: Terima Kasih atas Kolaborasi Wujudkan Pembangunan Berkelanjutan di Masa Transisi

17 Februari 2025 - 12:22

Tingkatkan Kesadaran Membayar Pajak, UPTD PPD Samsat Cikokol Data Kendaraan di Kantong Parkir Puspemkot Tangerang

14 Februari 2025 - 22:00

Sambut Malam Nisfu Syaban, Pj Wali Kota Nurdin Silaturahmi dan Berbagi Bersama Anak Yatim

13 Februari 2025 - 21:13

Harapan Wakil Ketua DPRD Kota Tangerang Arief Wibowo Jelang HUT Kota Tangerang Ke-32

13 Februari 2025 - 08:56

Anggota DPRD Kota Tangerang Hafidz Firdaus Sebut Masih Ada Beberapa Titik Banjir di Batuceper

13 Februari 2025 - 08:48

Pj Wali Kota Nurdin Minta Maksimalkan Progres Pengadaan Guna Optimalkan Target Pembangunan dan Pelayanan Publik

12 Februari 2025 - 23:10

Trending di Kota Tangerang