Menu

Mode Gelap
Hari TBC Se-Dunia, Dinkes Kota Tangerang Salurkan Bantuan Kesehatan PMT TBC Banjir Tangerang Raya, Gubernur Banten Andra Soni: Prioritas Utama Penanganan Korban Terdampak Banjir Waduh! Besok Forum Mahasiswa Hukum Bakal Gelar Aksi di Mabes Polri Desak Kades Kohod Segera Diperiksa Kawendra Bersama Gus Fawait dan BP2MI Gerak Cepat Pulangkan Pekerja Migran Asal Jember dari Arab Perempuan PKS Sambut Program Wakil Bupati Tangerang Terpilih Intan Nurul Hikmah

Kabupaten Tangerang · 17 Apr 2023 ·

Bupati Zaki Lepas 28 Bus Mudik Gratis ke Empat Provinsi


 Bupati Tangerang, Ahmed Zaki Iskandar saat melepas 28 Bus Mudik Gratis Ke 4 Provinsi. Foto: Pemkab Tangerang Perbesar

Bupati Tangerang, Ahmed Zaki Iskandar saat melepas 28 Bus Mudik Gratis Ke 4 Provinsi. Foto: Pemkab Tangerang

Kabupaten Tangerang – Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar melepas 28 armada bus mudik gratis bagi masyarakat menuju kampung halaman di Jawa Barat, Jawa Tengah, DIY, dan Jawa Timur. Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Tangerang menyediakan 28 armada bus untuk mengangkut 1.456 pemudik dari warga Kabupaten Tangerang.

Bupati Zaki menekankan kepada para pemudik agar tidak membawa sanak saudara maupun tetangga saat balik nanti karena Kabupaten Tangerang sudah cukup padat dan pekerjaan juga sulit.

“Saya juga mengimbau ketika nanti kembali agar tidak mengajak sanak saudara dan tetangga untuk datang ke Kabupaten Tangerang karena saat ini kondisi Kabupaten Tangerang sudah sangat padat dan juga lapangan pekerjaan sudah sulit,” kata Bupati pada acara pelepasan mudik di depan Kantor Bupati Tangerang, Senin (17/4/23).

Bupati Zaki berharap semoga seluruh pemudik dapat sampai tujuan dengan sehat, aman dan nyaman. “Saya ucapkan selamat mudik. Saya berharap seluruh pemudik ini sampai dengan kota tujuan dengan selamat dengan keadaan nyaman, sehat dan aman,” kata Bupati Zaki.

Dia berharap program ini terus dapat dilanjutkan dengan persiapan dan armada yang lebih naik lagi. “Mudah-mudahan program-program tahun depan bisa lebih lagi, lebih banyak lagi peserta dan armada bus yang bisa diberangkatkan mudik gratis bagi masyarakat Kabupaten Tangerang. Ini merupakan bagian dari pelayanan kami kepada masyarakat Kabupaten Tangerang untuk perayaan Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriyah,” ucapnya.

Ia juga mengimbau kepada para seluruh pemudik untuk senantiasa menjaga kesehatan dan mentaati protokol kesehatan serta memanfaatkan posko-posko pemantauan dan kesehatan saat melakukan mudik ke kampung halaman masing-masing.

Sementara itu, Yuni, salah satu pemudik tujuan Purworejo yang ditemui mengungkapkan rasa syukur dan terima kasihnya kepada Pemerintah Kabupaten Tangerang terutama Kepada Bupati Tangerang dan seluruh jajaran yang telah mengadakan program mudik gratis ini.

“Alhamdulillah, saya sangat senang bisa ikut dalam program mudik gratis dari Pemerintah Kabupaten Tangerang. Terima kasih kepada Pak Bupati Zaki, semoga setiap tahun selalu diadakan mudik gratis,” ucapnya. [red]

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 2 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Kasus Pagar Laut Tangerang Bukan Sekedar Pemalsuan Sertifikat?, Mahfud MD: Dugaan Kuat Ada Korupsi dan Gratifikasi

28 Maret 2025 - 00:27

Dapat Aduan Sampah Berserakan Dibahu Jalan, Bupati Maesyal: Saya Tugaskan Camat Panongan Bersihkan

27 Maret 2025 - 22:16

Bupati Tangerang Moch.Maesyal Rasyid Serahkan Dana Operasional MUI

26 Maret 2025 - 22:03

Tenggelamnya Tangerang Raya 2030?, Aktivis: Kembalikan Zona Hijau, Normalisasi Sungai dan Revitalisasi Situ

25 Maret 2025 - 12:24

Rafi Sya’ban Alfaridzi Pemuda Berprestasi Kabupaten Tangerang

25 Maret 2025 - 07:46

Apa Kabar Kasus Pagar Laut? Pengamat Hukum: Pemohon SHGB dan Oknum BPN Harusnya Tersangka

23 Maret 2025 - 22:13

Trending di Kabupaten Tangerang