Menu

Mode Gelap
Waduh! Besok Forum Mahasiswa Hukum Bakal Gelar Aksi di Mabes Polri Desak Kades Kohod Segera Diperiksa Kawendra Bersama Gus Fawait dan BP2MI Gerak Cepat Pulangkan Pekerja Migran Asal Jember dari Arab Perempuan PKS Sambut Program Wakil Bupati Tangerang Terpilih Intan Nurul Hikmah Tertinggi di Banten, Rata-rata Lama Sekolah Tangsel Capai 11,86 Tahun Pengelolaan Sampah Berbasis Masyarakat, Pj Wali Kota Nurdin Serahkan Bentor ke Pihak Kecamatan dan Kelurahan

Kota Tangerang · 18 Sep 2023 ·

Relokasi Pasar Anyar, Pemkot Siapkan Lima Lokasi Penampungan Sementara


 Wakil Walikota Tangerang, Sachrudin didampingi Dirut Perunda Pasar Kota Tangerang saat Menyambut Pedagang Emas Pasar Anyar yang direlokasi ke Metropolis Town Square. Foto: Istimewa Perbesar

Wakil Walikota Tangerang, Sachrudin didampingi Dirut Perunda Pasar Kota Tangerang saat Menyambut Pedagang Emas Pasar Anyar yang direlokasi ke Metropolis Town Square. Foto: Istimewa

Kota Tangerang – Pemerintah Kota Tangerang telah menyiapkan lima lokasi penampungan sementara untuk memfasilitasi pedagang Pasar Anyar yang akan segera direvitalisasi.

Untuk memastikannya, Wakil Wali Kota Tangerang, H. Sachrudin bersama Sekretaris Daerah Kota Tangerang Herman Suwarman tinjau sejumlah tempat relokasi pedagang Pasar Anyar Kota Tangerang. Dalam tinjauannya, sachrudin mengatakan lokasi untuk para pedagang Pasar Anyar sudah disiapkan di 5 lokasi berbeda yakni Plaza Shinta, Mall Metropolis, Pasar Jatake, Pasar Banjar Wijaya, Pasar Laris Cibodas.

“Sudah kami siapkan ribuan ruang dagang atau kios buat para pedagang dari Pasar Anyar,” ujar Sachrudin saat meninjau lokasi di Plaza Shinta, Cimone, Senin (18/9).

Sachrudin mengungkapkan, Pemkot Tangerang telah menyiapkan Plaza Shinta untuk 1004 pedagang Kaki Lima (PKL), sedang 578 pedagang yang ada di dalam Pasar Anyar akan ditempatkan di empat lokasi yaitu Pasar Laris, Pasar Jatake, Pasar Modern Banjar Wijaya dan juga Metropolis.

“Dan untuk Pasar Jatake, Pasar Laris Cibodas dan Pasar Banjar Wijaya tersedia sebanyak 551 ruang dagang,” ungkap Sachrudin.

Sachrudin, juga sampaikan, relokasi Pasar Anyar, diharapkan akan membawa manfaat besar bagi kota Tangerang.

“Untuk peningkatan aksesibilitas, modernisasi tata kota, dan peluang ekonomi yang lebih baik, sambil menghormati sejarah pasar yang telah berdiri lama ini,” tukas Sachrudin.

Ditemui di Mall Metropolis, perwakilan Komunitas Toko Emas Pasar Anyar, Firman berharap dengan dilakukannya revitalisasi, Pasar Anyar bisa semakin modern, bersih dan terjaga keamanannya.

“Untuk pedagang emas di Pasar Anyar sebagian besar pedagang sudah sepakat terkait relokasinya, kami berharap disatukan jangan dipisah – pisah karena biar langganan kita datang ke satu lokasi,” harap Firman.

Untuk diketahui, rencana revitalisasi akan dilakukan Oktober 2023 mendatang dan pengerjaan revitalisasi akan memakan waktu kurang lebih selama 10 bulanan. [red]

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 58 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Dukung Lansia Berdaya, Menteri PPPA Apresiasi Sekolah Lansia di Kampung Jimpitan sebagai Percontohan RBI  

11 Februari 2025 - 21:01

39 Puskesmas di Kota Tangerang Siap Layani CKG, Menteri: Kado dari Negara untuk Masyarakat

10 Februari 2025 - 22:40

Perkuat Kepedulian, Pj Wali Kota Nurdin Santuni Anak Yatim dan Ajak Warga Terus Bangun Kesadaran Sosial

10 Februari 2025 - 18:53

Di Momen HPN, Pj Wali Kota Nurdin Apresiasi Insan Pers sebagai Penguat Informasi Publik

10 Februari 2025 - 18:45

Operasi Keselamatan Jaya 2025, Satu Nyawa Sangat Berarti untuk Diselamatkan

10 Februari 2025 - 12:45

Berasa Makan Dirumah Sendiri, RM Bintang Tangerang Hadir di Karawaci Office Park

8 Februari 2025 - 20:08

Trending di Kota Tangerang