Menu

Mode Gelap
Banjir Tangerang Raya, Gubernur Banten Andra Soni: Prioritas Utama Penanganan Korban Terdampak Banjir Waduh! Besok Forum Mahasiswa Hukum Bakal Gelar Aksi di Mabes Polri Desak Kades Kohod Segera Diperiksa Kawendra Bersama Gus Fawait dan BP2MI Gerak Cepat Pulangkan Pekerja Migran Asal Jember dari Arab Perempuan PKS Sambut Program Wakil Bupati Tangerang Terpilih Intan Nurul Hikmah Tertinggi di Banten, Rata-rata Lama Sekolah Tangsel Capai 11,86 Tahun

Kabupaten Tangerang · 24 Jun 2024 ·

Buka Junior League, Sekda Maesyal Rasyid: Mencari Bibit Unggul Sepakbola


 Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Tangerang, Moch Maesyal Rasyid saat membuka turnamen Tangerang Junior Legue ketiga. Foto: ist Perbesar

Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Tangerang, Moch Maesyal Rasyid saat membuka turnamen Tangerang Junior Legue ketiga. Foto: ist

Kabupaten Tangerang – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Tangerang, Moch Maesyal Rasyid, membuka turnamen Tangerang Junior Legue ketiga, usia 13 dan 15 tahun, yang terdiri dari 46 tim Sekolah Sepak Bola (SSB) di Stadion Mini Kecamatan Cikupa, Sabtu (22/04/2024).

Dalam sambutannya, Sekda mengatakan salah satu tujuan digelarnya Tangerang Junior League adalah mencari bibit-bibit unggul sepak bola dan melakukan pembinaan yang berjenjang serta berkelanjutan.

“Diadakannya Tangerang Junior Lague ini, tentunya untuk menciptakan dan mencari bibit-bibit unggul, dalam bidang sepak bola. Sekaligus meningkatkan pembinaan sepak bola di Kabupaten Tangerang. Kompetisi ini terdiri dari 46 tim SSB, ” Ungkapnya.

Sekda menegaskan, dari 46 tim SSB ini terbagi dua kelompok. Di antaranya, kelompok usia 13 tahun sebanyak 23 tim, dan usia 15 tahun sebanyak 23 tim. Pembinaan dan kompetisi sepak bola anak sangat diperlukan, untuk mendukung program PSSI yang saat ini sedang serius membangun sepak bola Indonesia sejak dini.

“Pembinaan dan kompetisi sepak bola usia dini harus terus difokuskan. Generasi adalah masa depan kita, dan investasi kepada mereka adalah investasi masa depan sepak bola Indonesia. Kita dukung program PSSI yang sedang gencar menciptakan skuad garuda emas, ” katanya.

Ia berharap, dengan adanya ajang sepak bola. Selain menyehatkan raga, tentunya dapat saling bersilaturahim. Dan sebagai bentuk dukungan terhadap program pemerintah yang memasyarakatkan olahraga serta mengolahragakan masyarakat.

“Semoga, dengan sepak bola ini. Kerukukan dan silaturahim tetap terus terjada. Demi terciptanya keasuan dan persatuan di Kabupaten Tangerang, ” harapnya.

Sementara itu, Ketua KONI Kabupaten Tangerang, Eka Wibayu menambahkan, dengan seringnya dilakukan komoetisi seperti ini. Kedepan akan lebih mudah untuk mencari bibit-bibit unggul yang dapat mengharumkan nama daerah dan tim sepak bola kebanggaan Kabupaten Tangerang, yaitu Persita.

“Tentunya, akan lebih mudah mencari bibit-bibit unggul. Ketika kompetisi sepak bola ini fokus dijalankan di Kabupaten Tangerang. Insya Allah, anak-anak ini kedepannya akan menjadi Tim Persita dan Skuat Garuda di kancah Internasional, di bawah naungan Erick Tohir dan Ahmed Zaki Iskandar, ” imbuhnya.

Secara simbolis, Sekretaris Daerah Kabupaten Tangerang, Moch. Maesyal Rasyid membuka acara Tangerang Junior Lague di Stadion Mini Kecamatan Cikupa dengan cara menendang bola dari titik putih. [red]

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 97 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Santuni Puluhan Anak Yatim, Kepala Samsat Kelapa Dua: Do’akan Kami Agar Terus Memberikan Pelayanan Prima

17 Maret 2025 - 23:46

Andra Soni: Pemprov Banten Siap Sukseskan Asta Cita Presiden dalam Peningkatan Prestasi Olahraga

17 Maret 2025 - 20:00

Buka Bazar Ramadan Pelaku Usaha Industri, Wabup INH: Memperkuat Komitmen Kecintaan Pada Produk Dalam Negeri

17 Maret 2025 - 17:54

Monitoring Tempat Hiburan Malam di PIK 2 Kosambi, Satpol PP Bakal Tindak Tegas Pelanggar SE Bupati

16 Maret 2025 - 23:58

Langgar SE Bupati, Karang Taruna Kecam Tempat Hiburan Malam Beroperasi Dibulan Suci

16 Maret 2025 - 14:04

Berkah Ramadan, Polsek Sepatan Bagikan Ratusan Paket Takjil

15 Maret 2025 - 20:21

Trending di Kabupaten Tangerang